Pelantikan Sekda Tunggu Wali Kota Metro

404
Pelantikan Sekda Tunggu Wali Kota Metro
Kantor BKPSDM Kota Metro. Foto: Hendra - Sebatin.com

Sebatin.com, Kota Metro – Pelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Metro masih menunggu keputusan dari Gubernur Lampung. Pasalnya, Pansel Lelang Jabatan sudah mengumumkan kandidat yang lolos.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Herjuno menjelaskan, dari 4 orang yang mengikuti seleksi jabatan untuk menduduki jabatan Sekda, 3 orang dinyatakan lolos sedangkan 1 orang gugur.

“Ke-4 kandidat sudah mengikuti semua tahapan mulai dari tes psikometri, tes Asesment seleksi administrasi, seleksi kopetensi melalui psikometri, LCD, dan wawancara, penulisan makalah kemudian persentasi dan wawancara akhir. Dari semua tes tersebut dinyatakan 3 kandidat yang lolos,” jelasnya.

Soal pelantikan, dirinya mengaku tidak mengetahui kapan. Yang jelas ke-3 kandidat yang lolos tersebut akan diusulkan ke Gubernur Lampung oleh Wali Kota Metro terlebih dahulu. Yang jelas, kata dia, Panitia Seleksi (Pansel) sudah melaporkan ke-3 kandidat yang lolos ke Wali Kota Metro.

“Pansel sudah melaporkan ke Wali Kota. Kemudian Wali Kota akan komunikasikan dengan Gubernur. Belum tahu kapan akan pelantikan. Masih menunggu pak Wali,” tuturnya.

Ke-3 kandidat yang lolos, yakni Ir. A. Nasir pangkat Pembina Utama Muda (IV/c) Fungsional Umum Pemkab Lamteng, drg. Erla Adrianti Pembina Utama Muda (IV/c) Kepala DP3APPKB Kota Metro, Drs. A. Budiman Pembina Utama Muda (IV/c) Sekretaris Daerah (Sekda) Pringsewu. (Hendra)

Tinggalkan Komentar Anda