Peringati HPN dan HUT PWI ke-75 Tahun 2021, Insan Pers Kota Metro Berikanan Penghargaan Anugerah Tjindarboemi ke Achmad Pairin

7
Peringati HPN dan HUT PWI ke-75 Tahun 2021, Insan Pers Kota Mero Berikanan Penghargaan Anugerah Tjindarboemi ke Achmad Pairin 01
Ketua PWI Kota Metro Abdul Wahab (kanan) saat memberikan penghargaan Anugerah Tjindarboemi kepada Walikota Metro Achmad Pairin (kiri), dalam acara peringatan HPN dan HUT PWI ke 75 Tahun 2021, di Operasional Room Pemkot Metro,  Selasa (09/02/2021).

Sebatin.com Kota Metro – Meski ditengah pandemi Covid-19, peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-75 tetap berjalan meriah, meskipun dilaksanakan dengan cara Zoom Metting Virtual yang terkoneksi dengan seluruh pengurus PWI se-Indonesia.

Hal tersebut juga dirasakan oleh jajaran pengurus dan anggota PWI Kota Metro bersama Walikota setempat saat mendengarkan pidato Presiden Jokowi yang disiarkan langsung dari Istana Negara yang juga dihadiri Ketua PWI Pusat, Ketua Dewan Pers, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, serta para Pejabat Tinggi Negara.

Mengangkat tema “Bangkit dari Pandemi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan dan Pemulihan Ekonomi”, Ketua PWI Kota Metro, Abdul Wahab mengatakan, walaupun digelar secara virtual, namun perayaan Hari Pers Nasional, sekaligus HUT PWI Ke-75 tahun ini, tetap dapat berjalan dengan penuh makna.

Peringati HPN dan HUT PWI ke-75 Tahun 2021, Insan Pers Kota Mero Berikanan Penghargaan Anugerah Tjindarboemi ke Achmad Pairin
Jajaran pengurus dan anggota PWI Kota Metro, bersama Walikota Achmad Pairin dalam Zoom Meeting Virtual peringatan HPN dan HUT PWI ke-75 Tahun 2021, di Operasional Room Pemkot Metro,  Selasa (09/02/2021).

Dalam peringatan HPN tahun 2021 ini juga diagendakan pemberian Penghargaan Anugerah Adinegoro, Penghargaan Mendali Emas Kemerdekaan Pers, Penghargaan Anugerah Kebudayaan, Penghargaan Pena Emas, Penghargaan PCNO. Dan di sini, Insan Pers Kota Metro juga memberikan penghargaan Anugerah Tjindarboemi kepada Bapak Walikota Metro,  Hi. Achmad Pairin, sebagai bentuk apresiasi atas kepeduliannya terhadap pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Metro,” ujar Ketua PWI Kota Metro, Abdul Wahab, usai acara yang dilaksanakan di Operasional Room Pemkot Metro,  Selasa (09/02/2021).

Dirinya juga menambahkan, bahwa peringatan HPN dan HUT PWI Ke-75 Tahun 2021 ini, digelar dengan tetap disiplin mematuhi peraturan dan protokoler kesehatan. “Ini diteraokan untuk menghindari perluasan penyebaran COVID-19”, pungkasnya. (red)

Tinggalkan Komentar Anda