Pemkab Lampung Timur Akan Maksimalkan Potensi Pada Sektor Pertanian

473
Pemkab Lampung Timur Akan Maksimalkan Potensi Pada Sektor Pertanian
Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim. Foto: Andalas

Sebatin.com, Lampung Timur – Lampung Timur merupakan Kabupaten dengan basis pertanian, oleh sebab itu Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim akan memaksimalkan potensi-potensi yang ada khusunya dalam sektor pertanian.

Nunik yang hadir dalam pengukuhan DPD Perhib Tani Kabupaten Lampung Timur Periode 2014-2012 pada Jum’at lalu (2/12/2016) berharap bahwa semua pihak harus bisa saling mensupport guna terjalin hubungan yang baik agar pertanian di kabupaten Lampung Timur terus berkembang lebih maju.

Nunik juga meminta kepada pihak terkait untuk bisa melakukan tindakan seperti melakukan pendekatan kepada para petani. Tujuan ini dimaksudkan agar petani tidak hanya sekadar bercocok tanam lalu menjualnya, namun bagaimana caranya agar hasil panen bisa ditingkatkan sehingga hal itu akan berpengaruh juga pada pendapatan dari petani itu sendiri.

Hal ini juga disambut baik oleh DPW Pehib Tani Provinsi Lampung, Ir. Sutono yang juga hadir dalam acara tersebut. Beliau bangga terhadap pemerintah Kabupaten Lam-Tim yang selalu konsisten dan fokus terhadap pengembangan dalam bidang Agro bisnis. (simaknews)

Tinggalkan Komentar Anda