Waspada Diare Di Musim Penghujan

615
waspada-diare-di-musim-penghujan
(ilustrasi)

Sebatin.com – Di musim penghujan saat ini perlunya kita mewaspadai bahaya penyakit diare, penyakit diare atau diarrhea adalah suatu penyakit dimana penderita mengalami rangsangan buang air besar yang berlebihan dan terus menerus dengan kondisi fases masih cair.

Penyakit diare sering timbul ketika curah hujan yang sedang tinggi terutama pada daerah-daerah yang mengalami banjir, salah satu penyebabnya adalah air yang tercemar membawa bakteri dan virus ke dalam sumur dan air pada sumur tersebut digunakan oleh masyarakat untuk minum, mandi, dan lain sebagainya.

Adapun gejala yang dirasakan oleh penderita adalah sakit perut, buang air bersar terus menerus, mual dan muntah, nafsu makan berkurang, dan demam tinggi. Pada kondisi tertentu penyakit ini juga dapat menyebabkan kematian.

Bagi seseorang yang mengalami gejala tersebut , diharapkan secepatnya berkonsultasi pada dokter di Puskesmas dan Rumah Sakit agar segera dapat ditangani. Sehingga mengurangi resiko dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Perlunya kita semua mewaspadai diare di musim penghujan ini dengan melakukan pencegahan seperti menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga kondisi tubuh. Karena dengan lingkungan yang bersih dan kondisi tubuh yang fit akan menjauhkan kita dari bakteri dan virus diare. (Ari)

Tinggalkan Komentar Anda